Polres Balangan, Polda Kalsel - Dibeberapa jejaring media sosial, Kabupaten Balangan mendadak viral karena adanya unggahan video yang menyampaikan salah seorang warga Balangan mendapati sepeda motornya Mogok / rusak setelah mengisi BBM di SPBU Haur Batu / Rica Paringin Balangan.
Unggahan Video tidak hanya di posting di media sosial saja, namun juga beredar di group - group Whatsapp warga Balangan.
Menindak lanjuti hal tersebut, Polres Balangan melalui Satuan Reskrim dan Intelkam nya melakukan penelusuran asal unggahan serta melakukan pengecekan dan pengujian kepada SPBU Haur Batu / Rica yang di sebutkan dalam unggahan video tersebut.
Hasil dari pengecekan dan pengujian yang dilakukan oleh petugas Polri dan dari Pihak SPBU pada Minggu siang (04/05/2025) tidak didapati adanya air yang tercampur dalam BBM jenis Pertalite maupun Pertamax.
Kapolres Balangan AKBP Dr. Yulianor Abdi S.H.,S.I.K.,M.H. melalui Kasi Humas Polres Balangan Iptu Eko Budi M, menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tenang dan tidak panik atau pun takut akibat dari Video tersebut.
Hasil pengecekan petugas BBM di SPBU Haur Batu tidak bercampur air dan stok BBM dalam kondisi cukup untuk masyarakat, Ucap Kasi Humas.(Red)